Kekompakan, kebersamaan, dan keceriaan terlihat jelas dalam kegiatan outbound yang diikuti Tim Bayu Utama dan peserta kursus, Selasa (5/12/2023) di Kampung Jelok. Semangat menjawab tantangan setiap permainan ini kian terpacu saat Ibu Jumarni Selaku Owner dari LPK Bayu Utama, datang dan ikut bermain.
Dia pun tidak ragu menjalankan setiap aturan permainan. Tidak terlihat kekakuan antara Tim Bayu Utama dan Peserta kursus.  Misalnya, pada permainan battle antar kelompok,Ibu Jumarni S.Pd juga dengan luwes dan ceria ikut dalam permainan tersebut.
Ibu Jumarni  juga berusaha memberi semangat dan motivasi pada peserta agar tidak menyerah  serta kerja sama untuk menjawab tantangan permainan. Dan memang seluruh permainan yang membutuhkan kerja sama, koordinasi, dan semangat pantang menyerah dalam memecah persoalan bersama.
Outbound ini diiktui lebih dari 30 orang/peserta. Outbound ini di ikuti oleh Peserta Kursus dari Kejuruan Tata Busana dan Makeup Artist.
Salah satu rangkaian kegiatan ini,  Pengembangan Karakter Wirausaha yang termasuk juga didalamnya Pelatihan Design Busana yang berlangsung 16 hari mulai  18 November 2023 – 8 Desember 2023 di LPK Bayu Utama.
Penyampaian materi pengembangan karakter wirausaha berlangsung secara komunikatif dan diselingi permainan, nyanyian, berjoget di tempat. Terlihat semua peserta dan Tim Bayu Utama sangat enjoy dan senang mengikuti kegiatan ini.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *