Teknik Sepeda Motor

Pelatihan Teknik Sepeda Motor bertujuan untuk meningkatkan keterampilan bagi peserta baik dalam pengetahuan ,teknik dan sikap dalam pekerjaan Menjadi mekanik, yang mana nantinya peserta akan melanjutkan untuk membuka usaha mandiri ataupun bekerja . Dalam program ini juga dilatih bagaimana peserta melayani customer/pimpinan/majikan dalam melakukan pekerjaannya sebagai Mekanik Bengkel . Bagi peserta yang sudah lulus program ini dapat melanjutkan ke program-program mengemudi lanjutan di level lebih lanjut.

Berikut adalah Materi Pelatihan Teknik Sepeda Motor Level II (Dasar) :

  1. Mengikuti Prosedur Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan
  2. Membaca dan Memahami Gambar Teknik
  3. Menggunakan dan Memelihara Peralatan dan Perlengkapan di Tempat Kerja
  4. Menggunakan dan Memelihara ALat Ukur
  5. Memelihara Engine Berikut Komponen-Komponennya
  6. Melepas Kepala Silinder, Menilai Komponen-Komponennya serta Merakit Kepala Silinder
  7. Memelihara Sistem Pendingin Berikut Komponen-Komponennya
  8. Memelihara Sistem Bahan Bakar
  9. Memeperbaiki dan Melakukan Overhaul Komponen Sistem Bahan Bakar Bensin
  10. Melakukan Overhaul Engine dan Menilai Komponen-Komponennya, Memeriksa Toleransi serta Melakukan Prosedur Pengujian yang sesuai
  11. Memelihara Unit Kopling Manual dan Otomatis berikut Komponen-Komponen Sistem Pengoperasiannya
  12. Melakukan Overhaul Kopling Manual dan Otomatis berikut Komponen-Komponen Sistem Pengoperasiannya
  13. Memelihara Sistem Rem
  14. Marakit dan Memasang Sistem Rem berikut Komponen-komponennya
  15. Memperbaiki Sistem Rem
  16. Memeriksa Sistem Kemudi
  17. Melepas, Memasang dan Menyetel Roda

ALUR PENDAFTARAN
Pendaftaran Kursus dan Pelatihan pada LPK BAYU UTAMA dapat secara kolektif (Perusahaan/Lembaga) maupun perorangan dan pendaftaran dapat dilakukan secara online maupun offline.

    • Pendaftaran online dapat dilakukan dengan mengisi data diri calon peserta beserta lampiran pada website pusatpelatihanbayuuutama.com di menu alur pendaftaran atau di Link GoogleForm di https://forms.gle/zF9zZ3Dh8jrDVdtr8.
    • Pendaftaran offline dapat dilakukan dengan datang langsung ke LPK BAYU UTAMA mengisi formulir pendaftaran peserta yang telah disediakan.